Bukti Adanya Kecanggihan Teknologi Yamaha
Bukti Adanya Kecanggihan Teknologi Yamaha – Kecanggihan teknologi Yamaha sudah tidak diragukan lagi. Beragam fitur unggulan dihadirkan oleh Yamaha dalam merancang sebuah motor yang benar-benar motor. Kecanggihan-kecanggihan itu antara lain desain body yang semakin futuristik dan elegan, penggunaan forged piston dan Diasil Cylinder, penggunaan teknologi injeksi YMJET-FI, hingga spare part dan aksesoris yang tersedia secara global, memudahkan teknologi Yamaha untuk digunakan oleh semua kalangan.
Desain Body yang Semakin Futuristik dan Elegan
Body yang Semakin Futuristik dan Elegan menghiasi motor-motor pabrikan Yamaha membuatnya elegan dengan warna-warna yang bervariasi. Ada yang body depannya meruncing, memakai Full LED Headlight pada lampu motor utama, hingga yang dilengkapi spatbor kolong di dekat pelek belakang berukuran 2,5 inchi dan sebagainya. Desain-desain ini membuat Yamaha semakin memesona dan gagah. Juga tersedia dengan warna hitam, putih, merah, biru serta berbagai kombinasi warna lainnya membuat motor pabrikan Yamaha menjadi semakin di depan.

Penggunaan Forged Piston dan Diasil Cylinder
Pengaplikasian forged piston dan diasil cylinder pada motor Yamaha membuat motor semakin tahan lama dan tahan terhadap aus. Piston yang dibuat dengan sistem tempa dipadukan dengan Diasil Cylinder yang dapat mengirit bahan bakar menjadikan kecanggihan teknologi Yamaha semakin menonjol.
Penggunaan Teknologi Injeksi YMJET-FI
Motor pabrikan Yamaha semakin bergaya dan fungsional dengan dilekatkannya teknologi injeksi YMJET-FI. Teknologi yang dapat menghemat bahan bakar ini semakin unggul dengan disertai gas emisi buang yang rendah. Sehingga dengan teknologi ini diharapkan pengendara sepeda motor tidak perlu khawatir akan borosnya BBM, juga tidak perlu cemas akan polusi yang mengganggu kenyamanan saat berkendara. Teknologi YMJET-FI adalah solusi masalah tersebut, dengan melakukan inovasi membuat dua saluran yaitu saluran kecil dan besar yang bekerja sesuai perintah ECU, Yamaha memberikan perbedaan warna tersendiri dengan teknologi injeksi motor pabrikan lain.
Spare Part dan Aksesoris yang Tersedia Secara Global
Dengan beragamnya motor pabrikan Yamaha, maka Yamaha juga menyediakan spare part dan aksesoris yang tersedia secara global. Yamaha telah menyediakan bengkel-bengkel di setiap wilayah di Indonesia, serta spare part original yang mudah didapatkan baik di toko otomotif yang menjual spare part serta di bengkel-bengkel terdekat di kota Anda.
Selain spare part, bagi Anda yang suka mengutak-atik motor, Yamaha juga telah menyediakan aksesoris yang beragam yang dapat anda modifikasi sesuai dengan keinginan Anda.
Hadir dengan Teknologi Blue Core
Yamaha fitur terbaru memiliki teknologi Yamaha Blue Core. Teknologi Yamaha Blue Core membuat motor semakin irit 20 % jika dibandingkan teknologi injeksi lainnya dan jika dibandingkan dengan karburator, maka akan lebih menghemat BBM hingga 50%. Ke depannya, Yamaha tidak hanya mengaplikasikan teknologi Blue Core terbatas pada mesin saja, namun akan ke seluruh bagian komponen Yamaha, sehingga Yamaha akan terus meroket dengan prestasi-prestasi yang lebih baik untuk menghadirkan kepuasan di hati para pecinta motor.
Demikian kecanggihan demi kecanggihan teknologi Yamaha yang dapat Yamaha persembahkan untuk teknologi terbaik dan terdepan.
kini hadir all new vixion r yang hanya ada 5 unit saja rek,.