Inilah Hasil Komparasi Dari Mio Z Dan All New X-Ride

Inilah Hasil Komparasi Dari Mio Z Dan All New X-Ride

            Inilah Hasil Komparasi Dari Mio Z Dan All New X-ride – Setiap produk yang Yamaha keluarkan pasti langsung banyak peminatnya untuk memiliki produk tersebut. Seperti hal nya kedua produk Yamaha ini yaitu motor mio z dan all new x-ride yang dapat menarik minat para calon konsumen Indonesia untuk memilikinya karena tampilan dan desain yang sangat simple dan stylish. Selain itu dengan harga yang dapat di jangkau oleh ekonomi kelas bawah dan menengah membuat kedua motor ini sangat digemari karena dari harga yang terjangkau sudah mendapatkan kapasitas mesin dan fitur yang sangat bagus.

Inilah Hasil Komparasi Dari Mio Z Dan All New X-Ride
Inilah Hasil Komparasi Dari Mio Z Dan All New X-Ride

            Memang dari kedua motor ini ada beberapa perbedaan dan persamaannya, maka dari itu kita akan coba mengkomparasikan kedua motor itu disini. Mari kita coba simak sama – sama di bawah ini brosis..

PERSAMAAN

            Kita lihat terlebih dahulu persamaannya, kedua motor ini masuk ke dalam kategori sekuter matic (skutik) Yamaha yang memiliki persamaan sebagai berikut :

  • Menggunakan mesin dengan kapasitas 125cc di tambah teknologi Blue Core yang membuat bahan bakar lebih irit 50% dibanding dengan karburator.
  • ECO Indicator yang berguna untuk mengingatkan pengendara untuk berkendara dalam kecepatan yang stabil yaitu 20 – 60 km/jam.
  • Memiliki bagasi yang luas dengan kapasitas 10,1 liter untuk menampung barang bawaan si pengendara.
  • Smart Lock System yang berguna pada saat berhenti di tanjakan atau turunan untuk mengunci rem agar tangan tidak menahannya.
  • Tangki bahan bakar yang dapat menampung sebanyak 4,2 liter.
  • Multifunction Key yaang semakin praktis untuk menghidupkan motor, membuka jok, mengunci stang, dan pengaman kunci.
  • Teknologi Smart Side Stand Switch berguna untuk menjaga keamanan pengendara agar tidak lupa menaikkan side stand setelah di parkir motornya.

            Seperti itulah persamaan kedua motor ini, masih ada perbedaannya yang ada dibawah ini..

PERBEDAAN

Selain persamaan, ada perbedaan yang mencolok dari kedua motor ini sebagai berikut :

MIO Z

            Motor yang di keluarkan pada bulan Maret 2016 ini dengan slogan “Sobat Pas LibaZ Jalanan” dapat menarik minat konsumen Indonesia karena desain dan tampilannya yang keren. Motor ini memiliki fitur dibawah ini :

  • Memiliki ban dengan tapak lebih lebar agar stabil dan nyaman pada saat di kendarakan.
  • Dengan lampu bohlam yang terang pada saat berkendara malam hari.
  • Semakin keren dengan gaya sentuhan warna doff yang trend warna masa kini.

            Untuk harga OTR Jakarta Rp. 15.600.000,- (Sewaktu – waktu harga dapat berubah dan di setiap daerah berbeda harganya).

ALL NEW X-RIDE

            Motor ini di luncurkan pada bulan Juni 2017 di Jakarta Fair Kemayoran dengan jargonnya “Live In The Adventure”, banyak perubahan yang di lakukan oleh yamaha untuk motor ini dari segi desain dan fiturnya yang ada dibawah ini :

  • Menggunakan lampu LED yang pencahayaannya lebih terang di malam hari dibanding lampu bohlam.
  • Sub-Tank Suspension untuk performa pada saat berkendara lebih nyaman di berbagai kondisi jalan.
  • Memiliki ban tubeless dan tapak lebih lebar menjadikan lebih gagah dan stabil saat berkendara.
  • Ada lampu hazard yang berguna pada saat keadaan darurat.

            Untuk harga OTR Jakarta Rp. 17.250.000,- (Sewaktu – waktu harga dapat berubah dan di setiap daerah berbeda harganya).

            Itu lah beberapa persamaan dan perbedaan dari kedua motor ini yang dapat menghasilkan komparasi yang sangat terlihat jelas.

            Semoga isi dari artikel ini dapat bermanfaat untuk semua brosis yang membacanya dan dapat menambah wawasannya.

            Jika brosis semua ingin membeli motor dengan cicilan 0%, bisa langsung klik yang ada dibawah ini..

            Jangan sampai lupa untuk di subscribe dan selalu mengunjungi www.yamaha-megautama.com agar terus bisa mendapatkan informasi tentang yamaha.

Related Post

One Response

  1. Johny Jackson says:

    Hi there, after reading this awesome post i am also happy to
    share my familiarity here with mates.

    Reply

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

phone sms wa Tambahkan Kontak Whatsapp Kami : 081310393911 bbm Invite Pin BBM kami : D9C3F9D5