Keunikan New Fino 125 Blue Core 2017
Keunikan New Fino 125 Blue Core 2017 – Hadirnya New Fino 125 Blue Core 2017 memang bikin kepincut. Yamaha setelah lama tidak mengeluarkan inovasi terbarunya akhirnya di tahun 2016 mengeluarkan New Fino 125 Blue Core. Motor ini mampu menanggalkan label MIO yang sempat menjadi tren menjadi motor skuter matic. Motor skuter yang bernuansa retro. Yamaha tidak mau duduk di zona nyaman. Pihak PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) melakukan keluaran terbaru Yamaha Fino dengan New Fino 125 Blue Core 2017.

New Fino 125 Core tidak semata-mata mendesain dari segi tampilan. Melainkan juga mengupgrade performa mesin. Fino Blue Core sudah menggunakan mesin 125cc dengan teknologi air cooled, Blue Core dan SOHC yang sudah berteknologi injeksi. Pokoknya motor ini kamu banget deh sob, saat motor digunakan untuk melaju terasa lebih nyaman, halus dan pastinya irit bahan bakar. Dibandingkan Fino sebelumnya, Fino Core memang memiliki diferensiasi menonjol dibandingkan generasi sebelumnya. Dari mesin yang digunakan inilah, motor imut ini mampu mengeluarkan output power maksimal 7.0kW atau 9.52PS di angka 8.000 rpm. sedangkan untuk torsi puncak di angka 9.6N.m atau 0,98kgfm pada 5.500 rpm.
Keluaran terbaru ini memiliki khas klasik, berkelas dan tidak hanya sekedar facelift saja. Saat digunakan untuk berjalan pun motor lebih stabil dari Fino sebelumnya. Kelebihan lain dari Fino terletak pada desain terbarunya nih sob. desainnya lebih stylish dan cantik dengan mengusukng tema S-Shape. Karena segmentasinya dikhususkan pada kaum hawa, jelas didesain lebih feminin, anggun dan cantik. Motor pun di desain ramping, elegan dan menarik.
Desain dari segi aksesoris, seperti lampu sudah menggunakan teknologi LED. Baik lampu depan ataupun belakang. Berbeda dengan Fino keluaran sebelumnya, masih belum menggunakan lampu LED, sehingga saat digunakan di malam hari, sorotan sinarnya kurang nendang. Sayangnya, lampu bagian stoplamp, rear fender dan rear grip tidak banyak terjadi perubahan dari tampilan sebelumnya sob. Perbedaannya masih sangat sedikit. misalnya, bagian stoplamp hanya berubah menjadi merah delima yang memberikan aksen klasik pada skuter. Perbedaan lain juga terletak di bagian knalpot.
Fino 125 Blue Core 2017 menggunakan panel speedometer model bulat yang dibingkai dengan warna cerah. Desain speedometer dirancang lebih fashionable dan atraktif. Secara keseluruhan, bentuk speedometer masih sama dengan Fino yang dulu. Perbedaannya dulu dan sekarang, sekarang lebih memainkan konsep detail dan memainkan warna menjadi lebih atraktif. Memainkan detail salah satu kunci keunikan Fino Blue Core. Desain yang detail pula yang memberikan kesan berbeda dan lebih hidup.
Prinsipnya, motor ini tetap user friendly. Jika sobat penasarn dengan keluaran motor Yamaha yang lainnya, sobat bisa berkunjung ke halaman ini sob https://yamaha-megautama.com/.

One Response